Sunday, February 19, 2017

Cara membuat tulisan miring di photoshop

Asalamu'alaikum Wr. Wb. Apa kabar kalian hari ini ?, Berjumpa lagi dengan saya masih di blog Jalur Maskot, blog yang membahas mengenai pegunaan aplikasi multimedia. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas "Cara membuat membuat tulisan miring di photoshop". Semoga artikel yang kali ini saya posting dapat bermanfaat bagi kita semua.
Biasanya, tulisan miring kita dapati di cover buku, pamflet, poster, dll. Dan hal-hal lain yang mungkin diperlukan untuk membuat tulisan miring.

Membuat tulisan miring sebenarnya bisa kita lakukan mengunakan Ms. Word dan paint, tapi kali ini saya akan membahas menggunakan photoshop, biar kelihatan keren. Membuat tuisan miring itu sebenarnya gampang-gampang sulit. Gampang, jika kita tahu caranya. Sulit, jika kita tidak tahu caranya... Hehehehe
Simak baik baik ya!!!, berikut caranya :

1.      Silahkan Sobat buka photoshop, dan kemudian buatlah lembar kerja baru dengan cara klik Ctrl+N atau Klik File -> New, kemudian atur ukurannya. Dalam contoh ini saya membuat ukuran 600 x 600.


2. Buatlah tulisan dengan menggunakan horizontal type tool (T). Jika sobat akan membuat tulisan dalam jumlah yang banyak seperti satu paragraph silahkan klik and drop garis tepi sehingga membuat garis kotak putus-putus. Barulah ketik tulisan yang diinginkan.


3.      Kemudian pilih icon Move tool (V) kemudian klik  Ctrl+T. Lalu atur kemiringan menjadi 90 derajat jika ingin miring kekanan, dan -90 derajat jika ingin miring kekiri.


           Bagaimana?, mudahkan. Sekian dulu artikel dari saya, semoga bermanfaat, dan aplikasikan ilmu photoshop sobat. Baca artikel lain mengenai cara-cara menggunakan photoshop di Jalur Maskot.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.